Solo menjadi salah satu destinasi wisata yang begitu populer. Tidak hanya terkenal dengan wisata budaya dan sejarahnya yang kaya, Solo juga memiliki suasana malam yang menarik dijelajahi. Tidak mengherankan jika wisata malam di Solo menjadi menu liburan banyak wisatawan yang datang.
Memang, menikmati suasana malam di Solo bisa memberikan pengalaman liburan yang berbeda. Pasalnya, ada cukup banyak destinasi tersedia dan bisa menjadi tempat nongkrong yang asyik.
Nah, pada kesempatan ini akan dibahas beberapa rekomendasi destinasi wisata di Solo yang cocok untuk menikmati suasana malam hari yang syahdu. Simak ulasannya!
Destinasi Wisata Malam di Solo, Tawarkan Suasana Syahdu
Seperti yang disinggung sebelumnya, jalan-jalan malam di Solo menjadi salah satu aktivitas liburan yang begitu menyenangkan. Tidak hanya menikmati suasana malam yang syahdu, Anda bisa merasakan berbagai hidangan khas Solo dengan harga yang relatif murah.
Nah, beberapa destinasi wisata malam yang cocok Anda masukkan itinerary liburan ke Solo di antaranya:
1. Night Market Ngarsopuro
Night Market Ngarsopuro menjadi salah satu destinasi wisata malam di Solo yang pas untuk dikunjungi. Destinasi wisata ini bukan hanya sebuah spot belanja saja, melainkan tempat rekreasi yang menyenangkan dengan berbagai hiburan yang seru.
Anda dan keluarga akan disambut dengan Street Art Market yang unik. Ada banyak produk handmade Solo unik yang tersedia untuk dijadikan oleh-oleh. Tidak hanya itu, wisatawan pun juga bisa melihat berbagai seni mural yang ciamik dan membuat pintu-pintu toko terlihat lebih indah.
Untuk Anda yang ingin berburu kuliner, Night Market Ngarsopuro juga termasuk spot kuliner malam yang tepat. Ada banyak sajian lezat yang siap untuk disantap seperti sate kere, tengkleng dan berbagai cemilan lainnya.
2. Wedangan Pendopo
Untuk Anda yang ingin bersantai bersama keluarga sambil menikmati udara malam Solo, Wedangan Pendopo adalah spot liburan keluarga yang tepat untuk dikunjungi. Tempat ini menawarkan berbagai sajian makanan khas Jawa yang tidak hanya lezat, tetapi juga berkesan.
Seperti namanya, ada banyak menu wedangan yang tersedia untuk dicicipi, mulai dari wedang jahe, wedang ronde, wedang uwuh dan lainnya. Tentu saja, ada pula berbagai makanan khas lain yang lezat seperti tahu bacem, sate lilit dan juga mendoan.
Kombinasi sajian khas Jawa dan dekorasi tradisional yang unik memang menjadi daya tarik tersendiri dari tempat ini. Terlebih, di Wedangan Pendopo juga kerap diadakan pertunjukan seni sebagai hiburan.
3. Galabo
Destinasi wisata malam di Solo selanjutnya yang juga menarik adalah Galabo. Pernah mendengar tentang spot nongkrong asyik malam hari yang satu ini?
Galabo merupakan pusat kuliner malam yang ada di kawasan Gladag. Tempat ini buka di malam hari dan menawarkan banyak sekali menu makanan unik mulai dari aneka sajian khas Solo yang tradisional hingga berbagai hidangan modern yang menggugah selera.
Dengan konsep food court yang terbuka, Anda akan merasakan suasana malam yang begitu riuh di sini. Terlebih, di tempat ini cukup sering diadakan berbagai acara musik serta pameran seni dari banyak komunitas yang biasanya berkumpul.
4. Solo Paragon Mall
Jika Anda cenderung lebih suka suasana Solo yang modern, Solo Paragon Mall adalah tempat nongkrong malam yang asyik untuk dikunjungi. Sama seperti mall pada umumnya, Anda akan menemukan banyak ide hiburan di tempat ini.
Ya, ada bioskop yang menyediakan space menonton film kesukaan, restoran dengan aneka menu lezat dan menggugah selera hingga cafe untuk menikmati kopi sambil mendengarkan live musik.
Tidak hanya itu, Solo Paragon Mall pun memiliki cukup banyak toko serta butik yang menyediakan berbagai produk fashion terkini. Anda bisa mencari produk fashion khas Solo di sini untuk dijadikan oleh-oleh keluarga di rumah.
5. Pura Mangkunegaran
Seperti diketahui, Solo memang cukup kental dengan wisata budaya dan sejarah. Nah, untuk destinasi wisata malam di Solo yang berhubungan dengan budaya dan sejarah, Pura Mangkunegaran adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi.
Dengan pencahayaan yang indah, terlihat arsitektur Pura Mangkunegaran yang begitu mempesona. Tentu saja, Anda bisa menjadikannya sebagai objek foto yang menarik.
Di tempat ini, Anda bisa berjalan-jalan mengitari Pura Mangkunegaran yang cukup luas sambil menikmati keindahan arsitektur yang unik. Selain itu, Anda juga bisa menikmati pertunjukan seni yang cukup sering diadakan di sekitar lokasi.
6. Taman Sriwedari
Memiliki lampu-lampu yang indah di malam hari, Taman Sriwedari menjadi tempat wisata malam di Solo yang tak boleh dilewatkan. Dengan latar belakang bangunan yang bersejarah, Taman Sriwedari memang memberikan kesan vintage yang begitu terasa.
Meskipun demikian, pemerintah Solo membangun Taman Sriwedari dengan berbagai fasilitas kekinian yang memanjakan pengunjung. Misalnya saja, ada taman bunga yang indah, spot nongkrong yang cukup luas dan juga air mancur yang indah.
Anda dan keluarga bisa sejenak menikmati malam di tempat ini. Hanya saja, salah satu tips liburan di tempat ini adalah sebaiknya menghindari malam Minggu karena Taman Sriwedari sangat sesak pengunjung.
Beberapa poin di atas adalah ragam destinasi wisata malam hari di Solo yang menarik untuk dikunjungi. Tentu saja, selain keenam destinasi tersebut, Solo masih memiliki spot wisata malam lain yang tidak kalah mengesankan.
Nah, untuk Anda yang ingin menikmati liburan di Solo bersama keluarga dengan lebih puas, Almoreno Transport menawarkan layanan sewa Hiace Jogja dan paket wisata terjangkau yang bisa Anda pilih. Yuk piknik!
Comments